Hai, sobat Gama Cendekia!
Banyak cerita dan kesan yang dikenang oleh para anggota Gama Cendekia selama mereka berproses bersama-sama di sini. Kali ini, kami bertanya pada beberapa anggota Gama Cendekia, “Apa arti Gama Cendekia bagi dirimu?” Jawaban mereka mungkin akan memberikan inspirasi bagi kalian!
Irfiana Tri – Fisika 2015
Mapres II FMIPA 2018
Gama cendekia selalu ada buatku. Ketika aku mulai kehilangan semangat, pesimis, dan capek gagal, di sini aku menemukan banyak orang yang selalu terus berjuang sampai akhirnya keberhasilan bisa diraih. Gama cendekia berkontribusi penuh dalam setiap perjalanan selama masa kuliahku. Gama cendekia memang mantab numero uno.
Ardhi Kamal Haq – Fisika 2016
Penerima Hibah PKM-KC 2018
Menjadi mahasiswa tentu berbeda dari siswa, yakni pembelajaran hidup yang lebih mandiri, dewasa, berpikir cerdas, kreatif, dan tentunya dengan profesionalitas. Di Gama Cendekia ini saya menemukan wadah sekaligus rumah yang sangat tepat bagi saya untuk untuk mendapatkan beberapa sifat tersebut dibungkus secara kekeluargaan, semangat, dan keramah-tamahan.
Amri Siddiq Pangestu – Teknik Elektro 2015
Penerima Hibah PKM-KC 2018
Gama Cendekia bagi saya bagaikan sebuah rumah yang sangat efektif untuk berdinamika. Tidak hanya soal kompetensi yang akan didapat, tapi bisa lebih jauh lagi, yaitu berjejaring dengan orang hebat se-UGM, penanaman jiwa pengabdian, dan tentunya semangat kompetisi yang sangat produktif.
Syauqi Muhammad Nur Fikri Islami – Teknik Fisika 2014
Ketua Gama Cendekia 2017
Saya bergabung bersama UKM Gama Cendekia sejak tahun 2014. Sejak awal saya bergabung, saya sudah merasakan bahwa GC tidak hanya sekadar UKM yang bergerak di bidang riset dan penelitian saja, tetapi juga suasana kekeluargaan yang membuat saya nyaman berada disini. Anggota-anggiotanya juga luar biasa, baik senior maupun junior. Selain itu, GC memberikan saya banyak pengetahuan tentang penelitian-penelitian di luar bidang keilmuan saya, yang membuat pandangan saya semakin luas. Tidak hanya itu, GC juga senantiasa memberikan informasi tentang lomba, maupun kegiatan-kegiatan lain yang bermanfaat. Jadi jangan ragu untuk bergabung dengan Gama Cendekia jika ingin menjadi agent of change di masa depan.
Lutfiana Pasebhan Jati – Penginderaan Jauh dan Sistem Informasi Geografi SV 2016
Mapres SV 2018
Gama Cendekia itu tempat produktif. Bukan persaingan tapi kolaborasi. Bukan menjatuhkan yang tidak punya ide tapi membangkitkan dan mengajak sesama untuk berinovasi. Langkah awal di GC membuat saya mengerti apa itu ide-ide inovatif dan aplikatif, membuat paham bahwa kerja tim itu kekuatan.
Bimantara Hanumpraja – Teknik Fisika 2015
Menurutku, dinamika yang aku dapat dari GC adalah merasakan apa itu perspektif yang luas. Beda jurusan beda perspektif. Gagasan kita mungkin baik untuk bidang kita tapi untuk bidang lain ternyata buruk. Nah kita tahu itu ketika berdiskusi dengan beragam perspektif. Sehingga gagasan kita jauh lebih solid karena telah dikaji dari berbagai perspektif tadi.
Said Ahmad – Fisika 2016
Juara 1 Poster Ilmiah Nasional Bioartnergy 2017
Saya bersyukur bisa masuk Gama Cendekia (GC), rasanya seperti masuk ke dalam arena pembentukan diri, di mana saya berkembang. Gama Cendekia ini banyak memberikan saya inspirasi, tempat di mana saya mendapatkan stimulus sehingga tergerak untuk bisa maju dalam sebuah wadah interdisipliner dalam suasana kekeluargaan. Tidak hanya dalam hal penelitian, tapi juga dalam hal berorganisasi, bekerjasama, dll.