Sekolah Riset Mahasiswa (SRM) sesi kedua diselenggarakan di Masjid Apung Pasca Sarjana pada tanggal 1 Juni 2014. Tema yang diangkat adalah mengenai Metode Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif. Selaku pembicara adalah Wakil Ketua LPPM (Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat) UGM sekaligus Dosen di fakultas Pertanian yaitu Prof. Irfan D. Prijambada. Tepat pada pukul 09.00 WIB, kegiatan diawali dengan pembukaan oleh MC yaitu Yongki Sutoyo, Mahasiswa Sekolah Vokasi 2011. Setelah itu dilanjutkan dengan sambutan oleh Dicky Sudirga, Mahasiswa Teknik Industri yang juga menjabat sebagai Presiden Gama Cendekia 2014. Dan kemudian dilanjutkan dengan keynote speaker oleh Bapak Irfan. Dalam presentasinya, di awal sesi, Beliau memaparkan bahwa riset itu bermula dari rasa curiosity atau keingintahuan yang tinggi tentang fenomena yang terjadi di alam. Selain itu sebuah riset juga dipengaruhi karena keinginan untuk memberikan solusi atas sebuah permasalahan. Setelah itu, pembahasan beralih. Ketika sebuah ide riset telah dihasilkan maka langkah selanjutnya adalah dengan menentukan metode apa yang tepat dalam melaksanakannya. Kemudian, beliau menerangkan dengan gamblang tentang metode penelitian kualitatif dan kuantitatif. Dan akhirnya, sesi pertama dari Sekolah Riset Mahasiswa ke-2 selesai pada pukul 12.00 WIB. Pada pukul 13.00 WIB, sesi berlanjut dengan mengundang pembicara Mbak Rena, Kepala Departemen Penelitian Gama Cendekia 2012. Beliau lebih banyak menceritakan pengalaman beliau selama melakukan riset di lapangan. Dan pada pukul 14.30, SRM hari ke-2 diakhiri dengan pemberian kenang – kenangan.
Categories